0
Latar belakang kedatangan orang-orang Eropa ke Dunia Timur juga didasari oleh adanya semangat 3G, Gold, Glory, Gospel, yakni semangat mencari kekayaan ekomoni (emas), kejayaan politik, dan menyebarkan agama Kristen. Reconguesta adalah semangat penaklukan terhadap orang-orang yang berbeda keyakinan mereka.melalui Renconguesta semangat gospel semakin kuat hingga semangat penaklukan terhadap orang-orang atau bangsa-bangsa yang menghalangi tujuan mereka.
Dalam hal ekonomi, bangsa-bangsa Barat memang membutuhkan barang-barang yang tidak terdapat di negeri asalnya, dan itu adalah rempah-rempah. Rempah-rempah seperti merica, lada, sangat diperlukan untuk kebutuhan dapur dan perut. Rempah-rempah ini merupakan bahan pengawet makanan, terutama daging hewan, dan penghangat tubuh bagi mereka yang bermusim dingin dan salju. Di samping fungsi biologisnya, ternyata rempah-rempah pun sangat berfungsi ekonomis yang bila diperjualbelikan bisa menghasilkan keuntungan yang melimpah-ruah.
Setelah mengetahui bahwa Dunia Timur, terutama Asia Tenggara yang tropis, merupakan gudang rempah-rempah, segeralah orang-orang Eropa berlomba-lomba mendatanginya dan bila perlu mereka akan memonopoli perdagangan di daerah tersebut lalu mendirikan kantor-kantor dagang yang dilengkapi oleh benteng militer dan pasukan bersenjata. Mereka, yang tadinya membeli rempah-rempah tersebut dari tangan kedua, yakni dari pedagang-pedagang Timur-Tengah, India, dan Cina, maka berinisiatif untuk langsung datang saja ke tempat asal rempah-rempah tersebut agar harga pembelian lebih murah karena membeli langsung dari sumbernya. Tak hanya Portugis dan
Belanda, orang-orang Inggris dan Spanyol pun ikut serta dalam persaingan menguasai Asia Timur, Indocina, dan Indonesia. Dengan menguasai salah satu bandar (pelabuhan) maka bangsa Eropa akan menjual rempah-rempah tersebut di pasaran internasional dengan harga tinggi.

Posting Komentar

 
Top